Sariayu trend warna 2013 pesisir sentrajava


Saya adalah pengemar brand lokal sariayu.
saking senangnya bila sariayu mengeluarkan trend setiap tahunnya beberapa menjadi item wish list haul kosmetik saya .
Untuk kali ini saya mau mereview koleksi saya dari sariayu tahun 2013 yaitu pesisir sentrajava yang terilhami dari daerah karimun jawa dan lasem.


Tapi koleksi saya ga selengkap diatas,saya hanya punya beberapa item produk saja diantaranya .

Ini dia koleksi sariayu 2013 saya mari kita review one by one lady.

Eyeshadow sariayu seri lasem.

Untuk eyeshadow koleksi 2013 saya lebih tertarik dengan koleksi lasem karna warnanya yang bisa di bilang everyday use ,jarang saya menemukan warna pink sepekat ini di eyeshadow lain  .
Eyeshadow trio ini sangat pigmented apply di pungung tangan tanpa eye base tapai warnaya langsung cetar membahana.
Produk eyesshadow ini sebenarnya dilengkapi aplikator bawaan tapi seperti biasa aplikatornya tidak terpakai jadi saya buang .
Ke tiga eyeshadow ini ada shimernya dan powdery sekali jadi harus hati hati agar serbuknya tidak belepotan di muka kita saat pengaplikasianya.
Harga 42-45k


Duo lip function karimun jawa

Yup another 2in1 lip produk dari sariayu kali ini menggabungkan antara lipstik dan lip liquid ,inovasi yang cukup menarik karna kita bisa mengunakan as single use or di mix jadi hasilya 3look dari satu produk.
Shade warnaya pink ,karna saya pengemar pink tentunya dan hasil akhirnya glosy walau tidak di timpa dengan lip liquid'nya sendiri.
Swach di pungung tangan saya.

Swach di bibir saya ,bagian atas adalah lipstiknya dan bagian bawah adalah lip liquid.
Dan bila di mix keduanya menghasilkan warna seperti ini .
Cantikan beauty warnanya .
Staying powder 2-3jam
Dan ada aroma bubble gumnya harganya sekitar 45-50k 

Bedak two way cake karimun jawa

Ini bedak loh lady !!.
Packagingnya bagus ya ? Sebenernya ini include box dan free pouce loh tapi sudah saya hilangkan .hehehe
Yang tersisa hanya bedak dan kabuki brus'nya saja.
Alasan memilih seri karimunjawa ini karna seri ini diperuntukan untuk yang berkulit sawo matang ,sedangkan lasem untuk yang berkulit putih langsat.
Di dalam pan sendiri seperti lady lihat ada  empat warna dan sebenarnya ada embors burung tapi karna sering dipakai lama lama embors burunya hilang .
Warnaya sesuai  dengan warna kulit saya cara pakainya unik yaitu dengan memutar kabuki brush pada pan bedak hingga warna warnya tercampur dan nge bland kemudian di apply ke wajah.
Biasanya saya mengapikasikanya dengan gerakan memutar .
Free kabuki brushnya juga berguna ,bulu bulunya halus .
Ini recomended apabila beauty mencari bedak lokal dengan kemasan yang unik .
Harga 55-65k.

Sariayu gloss gel

ini adalah produk inovasi baru sariayu  untuk trend 2013 .
Bernama sariayu gloss gell ,fungsinya untuk memberika hasil  akhir glossy pada  makeup .
Produk ini bisa digunaka sebelum pengaplikasian make up atau sesudah pengaplikasian make up.
Untuk sebelumnya bisa di gunakan sebagai base eyeshadow dan juga bis digunakan sebagai lip gloss gel . 
Kalau untuk pengalikasian sesudah make up untuk hasil glossy ,saya sih kurang mahir karna setelah pegaplikasian pada eyeshadow saya pernah timpa dengan gloss gel ini hasilnya malah acak acakan hehehe (mungkin karna kurang mahir dan belum mengetahui cara pengaplikasian secara tepat )
Jar'nya terbuat dari pelastik bening dan di bagian tutupnya ada ornameb khas sariayu berwarna pink .
Gloss gell ini baunya seberti bubble gum.
Tapi ga strong dan ganggu hidung harga 35-45k.

Saya akui produk gloss gel ini inovasi yang keren banget dari sariayu sebagai multifungsi  produk . 
Acung jempol saya dengan sariayu yang selalu konsisten mengeluarkan inovasi terbari  dan terbaik setiap tahunya dengan mempertahankan ciri khas budaya indonesia sebagai inspirasi . 

At the end sekian review saya mengenai kolesi sariayu trend 2013 pesisir sentraljava .


Xoxo


Viaa

Komentar

Postingan Populer